LINGKUNGAN BISNIS [Pengalaman Bisnis seorang Bill Gates]


Menilik perjalanan Sukses Bill Gates
(bisnis pendiri Microsoft sebelum menjadi billionaire)





STMIK AMIKOM YOGYAKARTA





I.      ABSTRAK
     Saya adalah pengagum Bill Gates, ya pendiri Microsoft ini tentu saja memiliki banyak pengalaman dan kisah hidup yang dapat saya petik, salah satunya pengalaman beliau dalam hal berbisnis yang benar-benar beliau rintis dari nol. Sebagai mahasiswa yang bersekolah di AMIKOM yang notabene-nya sebagai sekolah IT, tentu saja saya sudah tidak asing dengan nama besar seorang Bill Gates yang selain dikenal sebagai pendiri Microsoft juga dikenal sebagai salah satu orang terkaya yang dermawan didunia.
Membicarakan kekayaan Bill Gates tentu tidak akan ada habisnya, sudah terlalu sering media elektronik memberitakan tentang kekayaan dan harta yang Bill Gates miliki dengan mengesampingkan usaha-usaha dan hambatan-hambatan yang pernah dilaluinya hingga sampai menjadi seorang pebisnis sukses seperti sekarang ini, padahal yang sesungguhnya dibutuhkan oleh para generasi mendatang adalah bukan suatu hasil karya melainkan pelajaran pengalaman yang inspiratif yang dapat meningkatkan semangat generasi mendatang agar dapat terus mengembangkan dan menciptakan inovasi baru.
      Dengan pengamatan yang telah saya lakukan, saya akan menuturkan perjalanan karir Bill Gates dari yang awalnya bukan siapa-siapa menjadi orang terkaya.

II.   ISI
     William Henry Bill Gates atau yang saat ini dikenal sebagai Bill Gates adalah seorang tokoh bisnis, investor, filantropis, penulis asal Amerika Serikat. Pria lahiran Seatlle, Amerika Serikat 59 tahun silam ini adalah pendiri serta pemilik dari perusahaan perangkat lunak Microsoft yang saat ini menjabat sebagai ketua dari perusahaan ini.
     Beliau adalah salah satu tokoh terkaya didunia yang mana selalu menduduki peringkat pertama sejak tahun 1995-2009 (tidak termasuk 2008 yang mana menduduki peringkat ketiga). Ya, image orang terkaya didunia tidak akan pernah lepas dari diri seorang Bill Gates. Media sudah terlalu sering mengeksploitasikan berita mengenai beliau. Sementara kisah hidup serta perjuangannya hingga menjadi seperti sekarang ini jarang sekali diexpose.berikut beberapa kisah hidup Bill Gates sebelum menjadi billionaire yang diharapkan dapat memotivasi pembaca dalam mewujudkan impian dan cita-citanya.

1.          Berasal dari keluarga berada, tidak manja dan prestasi terjaga
Bill Gates terlahir dari keluarga yang kaya, ayahnya adalah pengacara terkenal dan ibunya adalah seorang dewan pimpinan di suatu perusahaan. Keadaan yang serba ada tidak lantas menjadikan Bill Gates menjadi pribadi yang manja, beliau justru dididik untuk belajar keras dan mandiri. Bill Gates sangat gemar membaca, menurut penuturan ayahnya, pada usia sekitar 10 tahun Bill Gates sudah tamat membaca World Book Encyclopedia dari seri awal hingga terakhir. Kebiasaan ini membuat Bill Gates menjadi remaja yang pandai melebihi remaja sebayanya.

2.     Menjadi Remaja yang terkekang
     Ayah Bill Gates sangat mendukung hobi anaknya dalam membaca buku, dia selalu dibelikan buku apapun yang dimintanya seperti buku tentang ilmu bisnis dan hokum perusahaan. Namun berbeda dengan ayahnya, ibu Bill Gates mulai khawatir dengan anaknya yang mulai remaja karena Gates cenderung lebih suka membaca buku daripada bersosialisasi dengan orang lain. Gates pun mulai sering bertengkar dengan Ibunya karena mulai merasa untuk tidak senang dikontrol dan dikekang.
     Sisi lain kepandaiannya, Gates remaja mulai tidak suka untuk dikontrol. Pernah pada sebuah makan malam ketika Gates masih remaja, ia berkata cukup kasar pada sang ibu karena sebuah pertengkaran. Sang ayah pun melempar botol minum ke wajah anaknya. Ia kecewa anaknya menjadi bandel. Gates akhirnya dibawa ke seorang terapis. Sang konselor menyatakan bahwa pada akhirnya, sang anak akan menang dalam 'pertengkaran' sehingga disarankan untuk tidak terlalu mengekangnya. Ibu dan ayah Gates akhirnya membiarkan anaknya tumbuh mandiri dan tidak terlalu mengekangnya lagi. Gates bersekolah ke Lakeside School, Disinilah untuk pertama kalinya, Gates diperkenalkan dengan komputer.

3.     Mengenal computer dan mengembangkannya
     Gates bersama teman-temannya, Paul Allen(rekan pendiri Microsoft), Ric Weiland, dan Kent Evans, mereka sangat berminat dengan komputer. Mengikuti minatnya pada pemograman, Gates berhasil membuat program komputer pertama kali berupa tic-tac-toe yang memungkinkan pengguna untuk bermain game melawan komputer. Pada tahun berikutnya Gates, Paul Allen, Ric Weiland, and Kent Evans disewa untuk menulis sebuah program penggajian di Cobol. Setelah itu dia berhasil menulis program komputer sekolah untuk penjadwalan siswa di kelas.
     Pada usia 17, bersama Paul Allen dan Paul Gilbert membuat Traf-O-Data. Tujuannya adalah untuk membaca data mentah traffic lalu lintas di jalan. Dari sinilah awal kelahiran Microsoft. Meskipun secara bisnis Traf-O-Data tidak membuahkan sukses yang luar biasa tapi kontribusi nyata dari Traf-O-Data sangatlah besar. Gates dan Allen mendapatkan banyak ilmu yang mereka gunakan dalam membuat Altair BASIC untuk komputer MITS Altair 8800. Ini adalah komputer mikro yang dirancang tahun 1975 berdasarkan Intel 8080.

4.     Kuliah di Harvard dan memutuskan untuk drop out
     Setelah lulus dari Lakeside School pada tahun 1973, Gates masuk ke Harvard College. Sebuah institusi pendidikan tinggi tertua di Amerika Serikat dan salah satu yang paling bergengsi di dunia. Hampir dua tahun Gates menjadi mahasiswa di Harvard tapi dia tidak punya rencana studi yang jelas. Dia banyak menghabiskan waktu menggunakan komputer sekolah. Gates tetap menjalin komunikasi dengan Paul Allen. Hingga tahun berikutnya mereka melihat MITS Altair 8800 dirilis berdasarkan Intel 8080. Gates dan Allen melihat ini sebagai kesempatan emas untuk mulai mengembangkan perusahaan software komputer mereka sendiri. Gates drop out dari Harvard. Melihat antusiasme Gates yang besar pada program komputer, kedua orang tuanya mendukung penuh keputusan anaknya membuka perusahaan.

5.     Berdirinya Microsoft dan kejayaan buah kerja keras
     Tahun 1975 saat membaca majalah Popular Electronics edisi Januari yang menampilkan Altair 8800, Gates mengontak pencipta mikro komputer baru MITS. Gates bilang bahwa dia dan temannya mengembangkan sebuah software dari bahasa pemrograman BASIC untuk sistem. Padahal Gates dan Allen tidak mengerjakannya, dia hanya ingin mengukur seberapa besar minat pihak MITS. Presiden MITS, Ed Roberts, setuju bertemu dengan mereka untuk demo. Delapan minggu sebelum demo, mereka mengembangkan emulator Altair yang bekerja pada sebuah mini komputer. Mereka pun sukses mendemonstrasikannya di kantor MITS dan menghasilkan kesepakatan dengan pihak MITS untuk mendistribusikan Altair BASIC. Paul Allen dan Bill Gates meninggalkan Boston dan mendirikan Microsoft di sana. Mereka menamai perusahaan mereka “Micro-Soft” dan memiliki kantor pertama di Albuquerque. Setahun kemudian mereka menghapus tanda penghubung (-) dan tepat pada tanggal 26 November 1976 mereka mendaftarkan nama dagang mereka menjadi “Microsoft“.
     Microsoft pertama kali meluncurkan Microsoft Windows (Windows 1.0) versi ritel pada 20 November 1985. Sebelumnya, pada bulan Agustus, Microsoft dan IBM bekerjasama dalam pengembangan sistem operasi yang berbeda yang disebut OS/2 yang dipasarkan dengan desain hardware terbaru IBM. Sayangnya hubungan kerjasama dengan IBM tersebut berakhir beberapa tahun kemudian tepatnya pada 1991.
     Pada tanggal 16 Februari 1986, Microsoft pindah ke Redmond, Washington. Satu bulan kemudian, tepatnya 13 Maret 1986 perusahaannya go public. Setahun kemudian 1987, Microsoft merilis versi pertama dari OS/2. Berlanjut memperkenalkan produk yang banyak dibutuhkan kantor-kantor yaitu Microsoft Works. Yaitu sebuah program kantor terpadu yang menggabungkan fitur pengolah kata, spreadsheet, database dan aplikasi kantor lainnya. Pada tanggal 8 Agustus 1989, Microsoft kembali memperkenalkan produk kantor paling sukses yaitu Microsoft Office. Berbeda dengan model Microsoft Works, Microsoft Office adalah bundel aplikasi untuk produktivitas kantor, seperti Microsoft Word dan Microsoft Excel.

6.     Kejayaan windows dan kedermawanan Gates
     Sistem operasi Windows sampai sekarang masih sangat dominan dipakai di mayoritas komputer. Dan belum ada pesaing yang cukup berarti. Bill pun kerap dinobatkan sebagai orang terkaya di dunia. Harta kekayaannya diestimasi USD 61 miliar.
      "Saya mengambil langkah raksasa dan segera. Jika Anda berada di tempat dan waktu yang tepat dan memiliki visi ke mana teknologi baru akan menuju namun Anda tidak beraksi, Anda tidak akan pernah bisa sukses," katanya mengenai resep suksesnya.
      Saat ini, Bill Gates memang sudah pensiun dalam mengurusi Microsoft. Dia memilih fokus pada urusan kemanusiaan di yayasan Bill & Melinda Gates Foundation.
      Sampai tahun 2007, total sumbangan yang diberikan Bill & Melinda Gates Foundation telah mencapai USD 28 miliar. Yayasan ini dianggap salah satu yang paling banyak menyumbangkan uang untuk kegiatan kemanusiaan.
 Bill Gates sendiri dilaporkan telah memberikan persentase besar dari hartanya untuk aktivitas filantropi, sebesar 48%.


     Itulah sedikit kisah hidup seorang pendiri Microsoft, Bill Gates. Orang terkaya didunia, memiliki kisah hidup yang panjang dalam usahanya menjadi seperti ini, usaha bisnis serta kerja kerasnya selama ini tentu pantas kita tiru sebagai anakmuda, sehingga dunia ini tidak akan kehabisan orang-orang cerdas, Gates Gates muda yang akan terus berinovasi mengembangkan teknologi dengan tetap menjadi pribadi yang peduli terhadap sesama, mari bersiap untuk berusaha dan menjadi generasi platinum menjadikan dunia ini indah untuk semua penghuninya.


“Kalau Anda Terlahir Miskin, Itu Bukan Kesalahan Anda. Tapi Kalau Anda Mati Miskin, Itu Kesalahan Anda”.


                                
III.           REFERENSI








Previous
Next Post »
Thanks for your comment